Oct 04, 2022
Announcements
24 Comments
10 HADIAH PERPISAHAN REKAN KERJA YANG BERKESAN 5 mins read

 

Memberi hadiah atau kenang-kenangan untuk rekan kerja yang resign, mutasi ke daerah lain ataupun pensiun biasanya sudah menjadi tradisi di tempat kerja. Anda tentu ingin memberikan hadiah perpisahan rekan kerja yang bermanfaat untuk rekan Anda tersebut.

Hadiah perpisahan menjadi simbol apresiasi kinerja dan hubungan baik yang anda miliki dengan rekan kerja selama bekerja di kantor yang sama. Ada beberapa rekomendasi hadiah perpisahan rekan kerja yang bisa Anda berikan.

Rekomendasi Hadiah Perpisahan Rekan Kerja

 Rekomendasi ini dapat diberikan sebagai hadiah perpisahan untuk rekan kerja wanita maupun pria di kantor Anda. Berikut beberapa pilihan hadiah yang bisa Anda pilih:

1. Diffuser

Ide perpisahan kantor ini cocok diberikan agar rekan kerja Anda bisa lebih tenang dan rileks di tempat kerja barunya. Anda bisa memberikan pengharum yang identik agar teman Anda bisa mengingat kebersamaan kalian.

 2. Powerbank

Jika teman Anda bekerja di divisi lapangan atau lebih sering berada di luar kantor, hadiah perpisahan ini akan sangat berguna baginya. Mobilitas yang tinggi memerlukan daya yang tahan lama agar pekerjaan tidak terganggu karena baterai habis.

 3. Earphone

Hadiah perpisahan rekan kerja yang bisa Anda berikan adalah earphone. Jika teman Anda suka bekerja sambil mendengarkan lagu atau podcast, hadiah ini akan cocok diberikan kepadanya. Sebagai seorang teman kerja, tentunya Anda mengetahui hobi dari rekan kerja Anda.

 4. Tea Set

Hadiah perpisahan untuk teman ini akan cocok jika teman Anda sangat suka dengan teh. Sebelumm bekerja, ia dapat menikmati teh agar bisa lebih santai dalam menjalani pekerjaan.

 5. Coffee Maker

Jika teman Anda sangat menyukai kopi, maka hadiah ini sangat cocok untuk diberikan sebagai hadiah perpisahan kantor. Coffee maker akan sangat berguna agar teman Anda bisa membuat kopinya sendiri sesuai dengan seleranya.

 6. Pakaian Kemeja atau Batik

Pakaian baru yang bisa dikenakan ke kantor akan sangat berguna untuk teman Anda. Namun sebelum membelikan pakaian, pastikan terlebih dahulu ukurannya agar baju yang Anda berikan sesuai dengan ukuran teman Anda.

7. Tas Ransel

Barang ini jarang dijadikan hadiah perpisahan karena tidak menjadi pilihan utama. Dengan jarangnya yang memberikan tas ransel, maka hadiah ini bisa menjadi pilihan Anda untuk diberikan kepada rekan yang pindah tugas.

 8. Sepatu Formal

Sepatu formal bisa menjadi salah satu pilihan hadiah perpisahan untuk rekan Anda. sebelum membelinya, pastikan ukuran sepatu tersebut cocok dengan ukuran sepatu teman Anda. selain untuk rekan kerja, sepatu ini juga bisa dijadikan kado perpisahan untuk atasan Anda.

 9. Buku Catatan

Buku Catatan Jika rekan kerja Anda yang akan pindah tugas suka menulis, Anda bisa memberikannya hadiah berupa buku kepadanya. Selain bisa diberikan kepada rekan yang pindah tugas, buku agenda juga bisa diberikan sebagai hadiah perpisahan untuk rekan kerja yang pensiun. Setelah masa pensiun tentunya akan memiliki lebih banyak waktu untuk bisa menulis sambil bersantai. Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk memberikan hadiah ini.

 10. Peralatan Makan dan Minum

Hadiah perpisahan untuk kenang-kenangan ini akan sangat cocok diberikan kepada rekan Anda yang sering membawa makanan atau minuman sendiri ke kantor.

Bagi Anda yang membutuhkan kenang-kenangan untuk rekan kerja, Anda bisa membeli di http://kaisae.co.id. Ada banyak pilihan souvenir yang unik dan authentic di sana.

Keunikan dan kualitas souvenir yang ada di Kaisae tidak perlu diragukan lagi. Hal ini yang menjadikannya dipercaya oleh banyak klien. Anda juga bisa memesan desain gambar atau tulisan khusus sesuai kebutuhan.

 

Penutup

Itulah sepuluh hadiah perpisahan rekan kerja yang bisa Anda jadikan referensi. Sebelum memutuskan hadiah yang akan diberikan kepada rekan Anda pastikan dahulu jika barang tersebut ia butuhkan. Dengan demikian hadiah yang Anda berikan bisa berguna untuknya.

 

 

Artikel Terkait